Backpacker sehari di Kota Purwokerto

Purwokerto adalah ibu kota dari Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Saya Sempatkan untuk bermain di Kota yang berjulukan Kota Satria ini walau kurang dari sehari.

Berangkat dari Sidareja,Cilacap jam 6:30 melalui jalur Karangpucung. Tiba di purwokerto sekitar jam 8-an.

Sempat bingung juga cari BMS TV di Jln H.R Bunyamin, malah muter-muter dan balik lagi ke jalan Gatot Subroto -_-. Walaupun bertanya ke tukang becak masih tetap bingung, soalnya banyak perempatan jadi saya bingung harus belok di perempatan yang mana.Akhirnya setelah pusing, saya ikuti feeling saja , setelah jalan cukup jauh ada Universitas Jendral Soedirman, nah bearti BMS tv makin dekat dan tidak jauh dari UNSOED akhirnya ketemu juga BMS TV dan dijemput sama Nova.

Setelah ngobrol-ngobrol di kosan Nova saya diajak ke Stasiun Purwokerto untuk menanyakan harga tiket. Stasiun Purwokerto itu besar, mewah ada minimarketnya ada tempat makannya pokoknya lengkap deh beda dengan Stasiun di Kota Tasikmalaya, jelas jauh beda banget !!!

Next Trip kita ke Alun-Alun Purwokerto, sempet bingung karena Nova enggak tau arah, akhirnya kembali dengan insting saya akhirnya tiba juga di Alun-Alun Purwokerto. Alun-alunnya luas tapi beda dengan alun-alun tasik. Kalau di Purwokerto lebih ke seperti Lapangan, tidak ada tempat duduk tidak ada patung atau trek buat berjalan tapi yang unik disini ada air mancur di pinggir jalan terus ada keran dengan air siap minum.

Sempat ngeluh karena air mancurnya tidak dinyalakan, menurut Nova air mancur hanya dinyalakan ketika malam karena ada lampunya biar lebih berwarna gitu. Ya saya kecewa lah jauh-jauh dari tasik tapi air mancurnya enggak ada.

Selang beberapa menit mengeluh tiba-tiba air mancurnya dinyalakan !!! Air Mancurnya Hidup !! Wah keren do'a saya terkabulkan, saya ucapkan terima kasih sama operator yang menyalakan air mancurnya. hehehee

Selanjutnya kita pergi ke salah satu tempat makan paling khas di Kota Purwokerto, yaitu SAMBAL LAYAH. Menu andalannya itu Lele Terbang, mungkin dinamakan lele terbang karena si lelenya itu dibelah dan dagingnya itu dibentuk seperti sayap ketika mau di goreng jadi seperti lele yang punya sayap dan siap untuk terbang. Terbang ke mulut kamu pastinya hahahaa. Harga Nasi ditambah Lele dan mendoan kecil serta sambal lalapan dan es teh manis jumbo hanya dibanderol Rp.8500 !!! Edan murah sekali, sangat pas untuk para mahasiswa, yang kebetulan letak Resto Sambel Layah ini dekat dengan Kampus UNSOED.

Nah Jalan-jalannya cukup sampai di Sambel Layah. Cukup lah keliling-keliling kota Purwokerto yang lagi panas, semoga ada kesempatan lagi pergi ke Purwokerto dan berkunjung ke tempat wisatanya !!! :D


Kantor BMSTV / Banyumas TV

Sambal layah Purwokerto

tempat air mancur di Alun-Alun Purwokerto

eporsi Sambel Layah Rp.8500

Pengunjung di Sambel Layah Purwokerto

Alun-Alun Purwokerto

Stasiun Purwokerto

Alun-Alun Purwokerto


Air mancur di Alun-Alun Purwokerto

Air mancur di Alun-Alun Purwokerto

Baca Selengkapnya >>>

Japan Sunda Festival 2014 Kemeriahan Acara Jejepangan di Kota Tasikmalaya

Japan sunda Festival digelar kembali. Acara yang digelar ketiga kalinya di Mayasari Plaza ini mengundang banyak sekali antusias masyarakat yang hadir terutama Kaula Muda. Acara yang dijadwalkan akan digelar pada 21 Desember 2014 ini, diundur menjadi 18 Januari 2015.

Dalam Acara Japan Sunda Festifal atau yang disingkat JASUN Festival ini menampilkan berbagai kebudayaan yang khas dari Jepang dan juga Jawa Barat khususnya kebudayaan Sunda. Bukan hanya menampilkan berbagai keseniannya, di JASUN Festival ini juga mengadakan berbagai macam lomba, seperti lomba Band, Cosplay dan Design Character.

Semua pengunjung Yang hadir atau bahkan kebetulan lewat pun dibuat kagum dengan berbagai karakter yang dibawakan oleh Cosplayer. Bukan hanya tokoh anime saya yang diperagakan oleh Cosplayer yang diikuti dari berbagai komunitas dan daerah ini. Ada Juga Karakter Koukutatsu lokal Bima Satria Garuda, ada juga yang ber cosplay Elsa di film Frozen.

Banyak orang yang berfoto-foto bersama para Cosplayer ini. Acara JASUN festival ini dibuka dengan Band yang membawakan lagu dari Band terkenal Jepang One Oke Rock dan membuat suasana di Lantai 2 Mayasari Plaza semakin meriah, ada juga penampilan Tari Jaipong. Dan Acara Jasun Festival ini di tutup dengan Flashmob Koi Suru Fortune Cookies.

Acara Yang digagas sekelompok anak-anak muda pecinta Jepang bernama J-FANTASY atau Japan Fans Tasikmalaya ini sudah menjadi agenda tahunan. Dan dari tahun ketahun mengalami perkembangan yang pesat terutama dari banyaknya peserta cosplay dan pengunjung yang hadir. Banyak dari pengunjung yang berdatangan untuk berfoto terlebih anak-anak. Mereka sangat antusias.
Ini juga yang menjadi daya tarik Kota Tasikmalaya. Para anak-anak muda memperkenalkan kebudayaan Jepang dan Indonesia secara berdampingan supaya Indonesia dan Jepang bisa lebih dekat dan akrab lagi serta saling mengenal satu samalainnya. Nah bagi yang berkunjung ke Kota Tasikmalaya jangan lewatkan Acara tahunan JASUN Festival atau Japanese Sunda Festival !!! Kalian bisa tau infonya di Facebook J-Fantasy : Fans Page J-FANTASY / Group Facebook J-FANTASY


Cosplayer di Japan sunda Festival 2014


Japan sunda Festival 2014


Cosplayer di Japan Sunda Festival 2014


Japan Sunda Festival 2014


Bima Satria Garuda di Japan Sunda Festival 2014


Cosplayer di Japan Sunda Festival 2014 Kota Tasikmalaya


Penampilan Band di Japan Sunda Festival 2014 Kota Tasikmalaya


Foto bersama Cosplayer di Japan Sunda Festival 2014 Kota Tasikmalaya

Baca Selengkapnya >>>

Curug Dengdeng Cikatomas Kabupaten Tasikmalaya

Keindahan Curug Dengdeng saat cuaca sangat cerah dan debit air yang lumayan banyak.

Pemandangan di Curug Dengdeng Cikatomas

Curug Dengdeng Cikatomas Kab.Tasikmalaya


Bagaikan Pemeran Pendekar tongkat emas wkwkwk Curug Dengdeng Cikatomas Tasikmalaya

Curug Dengdeng Kab.Tasikmalaya

Curug Dengdeng Tasikmalaya

Curug Dengdeng Tasikmalaya

Curug Dengdeng Cikatomas Kab.Tasikmalaya

Curug Dengdeng Cikatomas Kab.Tasikmalaya

Curug Dengdeng Cikatomas Kab.Tasikmalaya

Baca Selengkapnya >>>

Trip satu hari ke Kabupaten Pangandaran

Senin 12 Jauari 2015 !!! Waktu yang saya tunggu-tunggu karena teman saya mengajak liburan ke Pangandaran !!! Akhrnya saya akan pergi ke pantai dan lautan !!! Setelah sekian lama menjelajah ke perbukitan dan air terjun.

Oke Dari Tasikmalaya sekitar jam 5:12 Pagi dan menjemput teman di Cikoneng Ciamis, berangkat jam 5:23. Kurang lebih setengah jam kemudian kami tiba di Kota Banjar dan kami teruskan menuju Banjar Sari. Sepanjang perjalanan dari Banjar sari saya melihat bekas Rel Kereta Api.
Saya berfikir kalau saja Jalur kereta api penghubung Antara Kota Banjar Hingga Pangandaran dihidupkan kembali, pasti potensi wisata di Kab.Pangandaran dan sekitarnya banyak yang mengunjungi. Dan Sepanjang perjalanan pasti bakal disuguhi pemandangan yang indah.
Oke Back to the topic. Saya bersama teman saya tiba di Pangandran sekitar jam 7:30-an. Sesampainya di Kab.Pangandaran saya pergi ke Citumang. Salah satu wisata Body Rafting populer di Kab.Pangandaran.

Pertama kalinya ke Citumang suasananya sangat asri , adem banget deh. Diperjalanan menuju ke Citumang bakalan disuguhi sawah-sawah yang hijau (Kalau lagi hijau-hijaunya) Walaupun jalannya agak ruksak tapi semua itu bisa terbalaskan kalau sudah bidy rafting di Citumang.
Harga bodyrafting di Citumang dibandrol Rp.75.000/Orang. Sayang saya dan teman saya cuma numpang foto-foto kaga body rafting karena kaga ada dana hehehee

Selanjutnya kami pergi ke Pantai Batu Hiu. Berkeliling dan berfoto-foto. Sepertinya yang jadi daya tarik di batu hiu itu adalah adanya tebing-tebing dan adanya batu dibentuk seperti mulut hiu. Dan setelah saya baca sejarahnya. Kenapa dinamakan pantai Batu Hiu, karena dulunya ada yang berlayar kepantai ini dan untuk memenuhi kebutuhannya crew pesawat memancing ikan dan kemudian mendapat ikan hiu. Atas perintah atasan Ikan Hiu itu dilepas ke lain kembali dan ikan tersebut menjadi Batu sehingga dinamakan Pantai Batu Hiu.

Oke Selanjutnya kami mengunjungi Karang Tirta. Lumayan jauh dari jalan raya , selain itu jalannya juga lumayan hancur lah hehehe... Karang tirta merupakan tempat pemancingan, disini itu yang saya rasakan adem, dengan angin dari pantai, dihiasi pepohonan hijau. Disini juga saya kehabisan Batrai Kamera -____-"

Nah Setelah dari Karang Tirta kami lanjutkan perjalanan ke Pantai Pangandaran. Kemudian kami istirahat sejenak dan membeli Mie Ayam Seharga Rp.10.000 (Buset sih mahal amat mie ayam, rasanya juga kaga seperti mie ayam pada umumnya -_-") Ketika makan mie ayam banyak monyet dan rusa didekat warung warung , perahu dan di jalan-jalan. Sepertinya mereka sudah kehabisan makanan di Cagar Alamnya, Agak miris juga ketika rusa-rusa mencari makanan di tumpukan sampah.

Selanjutnya kami pergi ke Cagar Alam dengan membayar Rp.15.000 per orang. Cukup mahal juga ketimbang naik perahu yang katanya cuma Rp.10.000. Kami mengelilingi cagar alam kemudian ke pantai pasir putih untuk berenang. Kami tidak terlalu lama bermain air laut karena sudah berdatangan monyet-monyet liar. Cuaca mulai mendung . Setelah bermain air kami mandi dulu dan membayar Rp.3000. Setelah itu kami istirahat di pinggir pantai. Teman saya sih tiduran.

Nah karena cuaca sudah lumayan mendung akhirnya kami putuskan pulang sekitar jam 16:00-an. Diperjalanan tiba-tiba turun hujan. Dan akhirnya sampai di rumah teman saya di Cikoneng jam 19:30-an. Istirahat sejenak untuk sholat maghrib dan mengeringkan diri.

Nah itu dia cerita liburan saya di hari jadi saya yang ke 19. Alhamdulilah di umur saya yang ke 19 ini bisa menikmati berbagai keindahan alam yang diciptakan Allah SWT. Petualangan yang telah saya jalani dan perjalanan yang saya tempuh merupakan nikmat yang sangat berharga bagi saya.
Semoga Saya masih bisa diberikan umur supaya saya bisa menjelajah ke berbagai tempat yang ada di Indonesia ini. Dan Terima Kasih kepada seluruh teman-teman yang sudah mengucapkan Selamat Ulang tahun kepada saya di media sosial. Mohon do'anya dan bantuannya Semoga Impian saya Berpetualangan dari Puncak Gunung tertinggi hingga lautan terdalam bisa saya jalani.


Teman Saya Andry di Citumang, Kab.Pangandaran


Citumang, Kab.Pangandaran


Karangtirta Kab.Pangandaran


Pinggir Laut Pantai Pangandaran


Andri and Andry at Pangandaran Beach


Pantai Pasir Putih Pangandaran


view Laut di Pantai Pangandaran


Kios-kios di Pantai Batu Hitu


Pantai Pasir Putih Pangandaran


Tugu Pantai Batu hiu


Pemandangan pantai Batu Hitu


Citumang Kab.Pangandaran

Baca Selengkapnya >>>

Alasan Menjadi Solo Traveller / Backpackeran Sendiri


Main Sendirian . Serem enggak sih ?? Ih Pasti Kuuleun yah ?? apa enggak bosen di jalan ?? enggak ada apa-apa gitu ?? Bahaya enggak :( ?? Kenapa Sendirian , mana pacarnya ??? (Note: Jawaban untuk Pertanyaan terakhir. Jangan kan PACAR , SAHABAT pun gue kaga punya :'V Miris banget kan ???)

Travel Sendirian itu Asik lho !! seriusan !!! Walaupun sendirian tapi kenangannya pasti tidak terlupakan. Memang dengan lebih banyak orang akan lebih banyak kesannya juga pasti lebih seru dan pastinya akan lebih hemat, tapi kalau teman-teman alian sibuk dan cuma kalian sendiri yang libur , ya jalan sendiri aja !!! Jangan takut , yang penting kalian sudah siap !!!

Sebenarnya saya juga tidak ingin kalau travelling sendirian , tapi gara-gara sebal karena saya suka mengajak orang , kemudian orang yang saya ajak itu kebanyakan OMDO alias NGOMONG DOANG. Ya, sudah saya pergi saja sendirian. Walaupun nanti dibilangnya sombong .Ya, wathever you say lah. Saya sendiri sudah muak kalau bertemu dan mengajak orang-orang dengan sifat yang seperti itu. Kalau saya sih berani berbicara berani bertindak !!!! *Gaul kan ??? :v

Oke Ini adalah alasan saya mengapa lebih memilih Solo Travelling atau Alone Traveller :

1. Mandiri
Yaps memang benar dengan sendirian kita dituntun jadi lebih mandiri, tidak selalu tergantung kepada orang lain. Segala sesuatu dilakukan sendiri, dari persiapan hingga pulang kembali. Tidak perlu menyalahkan orang lain juga kalau ada sesuatu hal yang terlupakan atau tertinggal.

2. Berani
Keberanian akan kalian dapatkan ketika kalian tersesat atau menanyakan jalan. Seperti saya, saya orangnya pemalu, malu pake banget :v, tapi karena sering travelling sendirian dan juga sering tersesat jadi saya sekarang sudah mulai berani untuk bertanya kepada orang-orang, saling menyapa dan saling ngobrol dengan orang lain.

3. Kenal Orang-orang baru
Nah dari keberanian bertanya kepada orang lain , kalian bisa saling sapa dengan orang yang kalian sapa sampai bertukaran kontak dan jadilah teman baru !!! Seru kan ??? Pengalaman saya sih seperti itu . Setelah saya posting berbagai foto di akun Instagram jadi banyak yang sering bertanya kepada saya dan juga banyak yang mengajak travelling bareng. Orangnya pun dari berbagai daerah di pulau jawa. Asik bisa kenal banyak orang dari profesi dan umur yang berbeda tapi punya hobi yang sama.


4. Tidak Punya beban
Kalau traveling itu cukup tanggung jawab terhadap diri sendiri dan barang bawaan sendiri. Tidak perlu mengkhawatirkan orang lain lagi. Kalau kita mengajak orang lain, ya otomatis lah kita juga harus menjaga mereka supaya aman sampai pulang. Dan kita juga harus bertanggung jawab karena kita yang ngajak, nah bangaimana kalau ada orang lain yang ngajak ?? Sama saja sih Cuman tanggung jawabnya lebih ke si yang ngajak itu tadi. Jadi kita itu seperti membebani orang lain. Kalau kalian Travelling Sendiri kan jadi Bebas !!! kayak syahrini gitu I'm Feel Free Terus tiduran di bunga-bunga wkwkwkw :v

5. Kreatif
Jelas sih bagi semua traveller, travelling itu membuat diri jadi lebih kreatif, apalagi kalau sendirian. Travelling sendirian itu bisa mengasah otak kita lho !! Karena kita dituntun agar bisa mencari berbagai solusi dan berbagai hal menarik yang kita dapat selama di perjalanan yang dapat kita share ke publik dengan kemasan yang menarik.

6. Jadi Populer
Ya saya bisa rasakan itu saat ini hehehe. Dengan share berbagai tempat yang eksotis dan juga jarang ditemui orang-orang, banyak yang bertanya-tanya dan ingin berkunjung ke tempat tersebut.

Yaps mungkin itulah beberapa hal keuntungan travelling sendirian. Walaupun banyak sebenarnya manfaatnya travelling sendirian. Dan tahu enggak ?? Wanita lebih sering melakukan perjalanan sendiri dibanding Laki-laki ?? Enggak percaya ?? Search saja di Mbah Google.

Tuh Cewek saja mau jalan-jalan sendiri, gimana kalian para cowok ?? hahahaa... So ?? Sudah siap kah kalian travelling walaupun SENDIRIAN ???? Let's Go outdoor and Fun , dan jangan lupa jangan pernah merusak , menganggu, dan mengotori tempat-tempat yang kalian kunjungi ya.
Baca Selengkapnya >>>

Wisata kawah di Karaha Bodas Tasikmalaya

Karaha Bodas
Karaha Bodas adalah sebuah Lokasi Kawah yang berada dikawasan PT.Pertamina. Karaha Bodas ini ternyata tidakterlalu jauh dengan Talaga Bodas yang ada di Kabupaten Garut. Kalau melewati jalan Karaha Bodas jaraknya 16 Kilometer. 

Karaha Bodas ini bisa di jadikan sebagai potensi wisata karena keindahannya dan juga kealamiannya yang masih terjaga. Meskipun ada beberapa sampah yang berserakan disini. 

Karaha Bodas sangat Cocok untuk hunting para Fotographer. Lokasinya eksotis dan juga sangat menarik. 

Akses menuju Karaha Bodas tidak telalu sulit. Kalau dari arah Kota Tasikmalaya / Ciawi. Dari Jalan Raya Ciawi belok ke arah Kiri yang ada Pos Polisi setelah Tanjakan Lingkar Ciawi. Dibelokan tersebut akan ada petunjuk arah berupa Plang Ke Karaha Bodas. Nanti akan ada Pos PT.Pertamina. Nah kendaraan bisa dititipkan disana atau Diparkir disana. Setelah itu cukup Jalan kaki Melalui Jalanan besar yang berbatu. Kemudian Belok ke Kanan ke Jalan setapak. 

Kalau lebih akuratnya bisa menggunakan Koordinat GPS : 7°07'25.9"S 108°04'37.0"E . 

Suasana di Karaha Bodas seperti diKawah-kawah pegunungan. Dengan Bau Khas Belerang , air yang mendidih dan juga bebatuan putih dimana-mana. 



Model : Yarissa - Lokasi : Karaha Bodas


Model : Yarissa - Lokasi : Karaha Bodas


Keindahan Alam di Karaha Bodas Kab. Tasikmalaya / Kab. Garut



Suasana Karaha Bodas


Model : Yarissa - Lokasi : Karaha Bodas


Keindahan dan suasana alam di Karaha Bodas


Air yang mendidih di Karaha Bodas


Keindahan dan suasana alam di Karaha Bodas


Keindahan dan suasana alam di Karaha Bodas


Bebatuan besar di Karaha Bodas


Karaha Bodas



Baca Selengkapnya >>>
(c)andrianrpratama. Powered by Blogger.