Nikmatnya Mie ayam Pelangi di Kedai Pelangi Tasikmalaya

Kota Tasikmalaya tidak hentinya memunculkan berbagai sajian kuliner yang baru. Salah satunya Mie Pelangi. Ya walau di daerah lain sudah banyak dijual tapi di Tasikmalaya ini baru pertama kali dan itu ada di Kedai Pelangi. 

Mie Pelangi yang memiliki 4 warna yaitu Hijau, Kuning, Putih dan Merah berasal dari sayuran. Yang jadi andalan di Kedai pelangi ini ada Mie Ayam Pelangi ada Mie Bakso Pelangi. 

Pertama kali Mencoba Mie Ayam ini adalah ketika Bulan Ramadhan, waktu itu hujan lumayan deras dan waktunya pun berbuka saya sempatkan ke Kedai Pelangi mencoba Mie Ayam Bakso Pelangi. Rasanya Enak, Walaupun mie nya dibuat dari berbagai sayuran tapi rasanya itu satu tidak tercampur-campur. Basonya juga lembut. Enak deh waktu itu, soalnya mie nya hangat dan udaranya lagi hujan. 

Mie Nya itu beda dari kebanyakan Mie ayam / Mie Baso yang dijual. Mienya itu enggak licin, kayak yang rapet gitu jadi lebih enak kalau di kasih kuah sedikit. 

Untuk Harga sebelum Idul Fitri Harganya Rp.10.000 untuk mie ayam pelangi biasa. Kalau Mau Mie Ayam Pelangi pakai bakso harganya Rp.13.000. Tapi Setelah Idul Fitri harganya jadi naik mungkin karena Harga Daging naik, waktu itu juga Kedai Pelangi Sempat tutup gara-gara demo pedagang daging di Cikurubuk. 

Dan untuk Sekarang Harga Semangkuk Mie Ayam Pelangi Rp.12.000, Harga Mie Ayam Pelangi dengan Bakso Rp.15.000 Mie Bakso Pelangi Rp.15.000. Nah untuk menambah sensasi makan Mie ayam Pelanginya ada juga toping Seperti Aneka Pangsit dan Bakso. 

Selain Mie ada juga menu lainnya Seperti Pempek, dan berbagai minuman segar seperti Juice, Es Teh Manis, dan juga Susu murni. 
Penasaran ?? kunjungi saja Kedai Pelangi 2 di Jl.HZ mustofa 362 pengkolan cibaregbeg

Interior Kedai Pelangi Tasikmalaya

Interior Kedai Pelangi Tasikmalaya

susu murni melon

Es teh manis

Mie ayam baso Kedai Pelangi Tasikmalaya

Mie ayam baso Kedai Pelangi Tasikmalaya

Baso Kedai Pelangi Tasikmalaya

Mie ayam baso Kedai Pelangi Tasikmalaya

Kedai Pelangi Tasikmalaya

Baca Selengkapnya >>>

Curug Batu Blek di Cisayong Kabupaten Tasikmalaya

Curug Batu Blek Tasikmalaya


Ada sedikit sejarah nih yang harus kalian tau yang bersangkutan juga dengan Curug Batu Blek ini.
Curug Batu Blek ini merupakan sumber air yang mengalir melalui kanal sepanjang 4,5 Kilometer yang dibuat oleh Emak Eroh. Ya emak Eroh sang wanita besi dari Tasikmalaya ini membuat sebuah saluran air sepanjang 4,5 kilometer mengintari 8 bukit dengan kemiringan 60-90 derajat dalam waktu 2,5 tahun menggunakan Linggis, Belincong dan cangkul dari hasil ia menjual perhiasannya. Dengan di bantu pemuda sekitar untuk warga desa agar mudah mendapatkan air. Kanal itu bisa kita nikmati sepanjang perjalanan menuju curug batu blek ini.



Saluran air berasal dari Curug Batu Blek Cisayong Tasikmalaya



Menimnati keindahan Curug Batu Blek Cisayong Tasikmalaya

Curug Batu Blek Cisayong Tasikmalaya

Curug Batu Blek Cisayong Tasikmalaya

Foto dari atas Curug Batu Blek Cisayong Tasikmalaya

Baca Selengkapnya >>>

Makan langsung dari Panci di An'Cafe Tasikmalaya

Satu lagi kedai bertemakan Jepang hadir di Tasikmalaya. Namanya An'Cafe. Lokasinya berada di Jalan Tarumanegara no 48 persis samping hotel Merdeka. 

An'Cafe ini walau baru buka tapi sudah nge hits. Menu-menunya unik dan yang disajikan juga unik beda dari cafe yang lain. 

Ada menu Mie Yabi. Mie yabi ini disajikan langsung di panci nya lho !!! Enggak percaya ?? Hmm. Mie Yabi terdiri dari Mie yang dicampur telur, Nori, Katsu, sayuran, sosis dan bakso. Harga nya Rp.18.000. Ada juga Gomen. Ramen dengan potongan daging ayam cincang harganya Rp.15.000. 

Selain menu makanan di sini juga ada menu minuman sama dessertnya. Salahsatu minumannya adalah Ichigo, minuman soda dengan syirup strawberry ditambah selasih cuma Rp.8000. 

Desertnya ada Bubble Pop. Ice cream Vanila dan Coklat ditambah kuah susu dengan pudding green tea ditambah coco crunch, oreo, bubble dan potongan buah strawberry harganya Rp.15.000. 

Interior An'cafe cukup klasik dan ada gambar animenya. Saat pertama masuk adan disambut doodle An'cafe yang besar juga ada gambar Hatsune miku, penyanyi vocaloid terkenal dari Jepang.


Ichigo An'Cafe Tasikmalaya

Interior An'Cafe Tasikmalaya

Interior An'Cafe Tasikmalaya

Bubble Pop An'Cafe Tasikmalaya

Gomen Ramen Special An'Cafe Tasikmalaya

Mie Yabi dari An'Cafe Tasikmalay

Mie Yabi dari An'Cafe Tasikmalaya

Baca Selengkapnya >>>

Oleh-oleh Mudik di Jalur Selatan Jawa

Oleh-oleh Khas Garut

Bagi para pemudik yang melalui jalur selatan pasti akrab dengan jalur nagreg yang berbatasan dengan Kabupaten Garut. Gabupaten Garut sendiri menjadi jalur alternatif menuju ke Jawa Tengah.

Saat kalian melewati Garut kalian akan menemukan berbagai oleh-oleh khas dari Kabupaten Garut. Sayang banget kalau sampai enggak bawa oleh-oleh. Kalau macet parah, kalian bisa rehat sejenak di Kota Swiss van Java ini. Ada beberapa oleh-oleh yang bisa kamu bawa saat pulang ke kampung halaman diantaranya :

- Kerajinan dari Kulit di Sukarenggang, Garut

Terdapat beberapa macam kerajinan kulit yang bisa kamu beli diantaranya :

Jaket Kulit (Paling Banyak dibeli)
Ikat Pinggang
Dompet
Sepatu
Topi

- Pusat Oleh-oleh Garut Jalan Otto Iskandardinata Tarogong Garut

Yang paling banyak di beli dan jadi rekomendasi adalah Dodol Garut
Sentra Kerajinan Kulit Garut

Pusat oleh-oleh Garut

Chocodot. Cokelat dan dodol Khas Garut

Sentra Kerajinan Kulit Garut



Oleh-Oleh Khas Tasikmalaya

Tasikmalaya salah satu Kota dan Kabupaten yang paling sering dilalui oleh para pemudik. Kota kecil berjuta kenangan ya inilah Tasikmalaya. Banyak Bus-Bus yang berasal dari Tasikmalaya sehingga Tasikmalaya sangat akrab bagi para pemudik.

Nah bagi kalian yang melewati kota dan kabupaten Tasikmalaya bisa membeli beberapa oleh-oleh untuk dibawa pulang dan diberikan kepada keluarga di kampung halaman.

- Kerajinan tangan - Kec. Rajapolah Kabupaten.Tasikmalaya
- Kelom Geulis - Kec.Taman Sari Kota Tasikmalaya
- Payung Geulis - Kec.Indihiang Kota Tasikmalaya
- Kerajinan Kampung Naga dan Karinding - Kec.Singaparna Kabupaten Tasikmalaya







Oleh-oleh Khas Ciamis

Ciamis bisa jadi tempat istirahat bagi bara pemudik, terutama di Imbanaraga, gerbang menuju kabupaten Ciamis. Terdapat makanan khas dari ciamis yang enggak boleh kamu lewatkan dan enggak boleh kamu lupakan kalau mau mudik ke kampung halaman.

Galendo. Makanan khas ciamis yang terbuat darisantan kelapa, terlebih dahulu direbus menggunakan wajan berukuran besar, hingga santan tersebut berubah warna menjadi kecoklatan.

Sama seperti halnya Chocodot yaitu perpaduan antara cokelat dan dodol. Galendo juga sekarang ada perpaduan antara Cokelat dan Galendo, tapi bukan hanya cokelat. Galendo juga sekarang memiliki beragam rasa buah-buahan yang segar dan manis.



Galendo, oleh-oleh khas Kabupaten Ciamis


Baca Selengkapnya >>>
(c)andrianrpratama. Powered by Blogger.