Nikmati Harga tiket Kereta Api Murah dari dan Menuju Bandung.

Boarding Pass dengan Tarif Parsial Bandung - Tasikmalaya


PT Kereta Api Indonesia membuat inovasi memberlakukan tarif Khusus untuk Kereta api non PSO atau non subsidi. Tarif khusus Parsial tersebut bisa dibeli secara Go-Show atau secara mendadak dengan batas 2 Jam sebelum keberangkatan kereta api. Tarif Parsial ini hanya berlaku untuk kereta api jarak dekat. Tiket Parsial ini hanya bisa dibeli di LOKET Stasiun, tidak bisa membeli secara online maupun di tempat lain. Selain itu juga, tarif parsial dengan harga khusus ini tergantung ketersediaan kursi yang ada, ketersediaan kursi dapat di cek di laman https://tiket.kereta-api.co.id atau pun di aplikasi KAI ACCESS. 

Stasiun Tasikmalaya merupakan stasiun yang berada di bawah Daerah Operasi 2 Bandung memberlakukan Tarif Parsial dari dan menuju Stasiun Bandung.  Selain dari dan menuju Stasiun Bandung, tarif parsial dari Tasikmalaya juga bisa untuk tujuan Stasiun Banjar, Stasiun Cipeundeuy,  dan Stasiun Kiaracondong. 

Berikut harga khsus tarif Parsial kereta api di Stasiun Tasikmalaya 


RELASINAMA KATARIF KHUSUS (dalam Rupiah)
EksekutifBisnisEkonomi
BANDUNG – TASIKMALAYA P.PArgo Wilis80.000
Turangga80.000
Lodaya Pagi / Malam80.00070.000
Mutiara Selatan80.00070.000
Malabar80.00070.00060.000

Apabila anda dari Stasiun Tasikmalaya tidak sabar menunggu dan takut kehabisan tiket dengan tarif parsial anda juga bisa membeli tiket dengan tarif parsial dengan rute Banjar - Bandung PP, tentunya dengan harga yang berbeda. Tiket parsial ini bisa anda beli 3 Jam sebelum keberangkatan Kereta api.

Jadi bagi anda yang dari Tasikmalaya menuju Bandung akan dikenakan tarif dari Stasiun Banjar apabila akan membeli tiket dengan tarif Parsial 3 Jam sebelum keberangkatan kereta, dengan daftar harga sebagai berikut :

RELASINAMA KATARIF KHUSUS (dalam Rupiah)
EksekutifBisnisEkonomi
BANDUNG – BANJAR P.PArgo Wilis90.000
Turangga90.000
Lodaya Pagi / Malam90.00080.000
Mutiara Selatan90.00080.000
Malabar90.00080.00070.000

Sudah tau harga Tarif Parsial yang dibeli secara Go-Show atau dadakan tapi belum tau Jadwal Keberangkatan Kereta nya ?? Yuk tinggal klik dibawah ini :


Semoga bermanfaat ya dan Enjoy Your trip.

Related Posts

Previous
Next Post »

3 komentar

(c)andrianrpratama. Powered by Blogger.