- Into The Wild
Sinopsis singkat :
Christopher McCandless adalah seorang mahasiswa yang baru saja lulus. Ia berkeputusan untuk menjalani sebuah kehidupan baru yaitu untuk bertahan hidup di Alaska tanpa uang. Semua Identitas dan Uangnnya ia Bakar di samping mobil pemberian orang tuannya.
Perjalanannya pun dimulai, ia telah bertemu sepasang suami istri yang mengalami masalah dengan hubungannya, kemudian dia bekerja di sebuah peternakan, kemudian bertemu dengan seorang kakek yang tidak memiliki keturunan lagi.
Hingga dia tiba di Alaska untuk memulai kehidupan barunnya dan dia menemukan sebuah bus tua yang dijadikannya sebagai rumah yang dia namani Magic Bus.
Analisa :
Score: 8.25
Ranked: #1
Favorites : 73
Kesimpulan :
Film Into the Wild ini wajib tonton oleh anak-anak muda saat ini. Mengajarkan tentang bagaimana pentingnya sebuah interaksi dengan masyarakat, alam dan lingkungan sekitar dimana pada zaman ini sudah sangat jarang ditemukan. Selain itu film ini juga mengajarkan tentang bagaimana cara untuk mencari sebuah makna kehidupan dan jati diri seseorang.
- The Beach
Sinopsis singkat :
Richard yang diperankan Leonardo DiCaprio menikmati liburanya di Thailand. Kemudian ia menerima sebuah peta rahasia dari tamu kamar samping yang menunjukan ke sebuah tempat rahasia.
Kemudian di apergi bersama dua orang asal prancis dengan berenang. Tiba lah mereka di sebuah pulai terpencil yang menyimpan banyak keindahan, dan disana juga terdapat sekumpulan turis dari berbagai negara di dunia. Mereka merahasiakan tempat ini dari dunia luar.
Analisa :
Score: 6.6
Ranked: #3
Favorites: 43
Kesimpulan :
Sebuah rahasia memang harus kita jaga, walaupun dibilang egois tapi sepertinya itu lah yang harus kita lakukan untuk hari ini. Karena bila tidak buruklah hasilnya. Seperti film ini sebuah tempat rahasia harus benar-benar di sembunyikan dari banyak orang karena apabila tidak tempat ini akan dirusak oleh orang yang tidak bertanggung jawab.
- Le Grand Voyage
Sinopsis singkat :
Sebuah perjalanan religi antara anak dan ayah dari Perancis menuju tanah suci, Mekkah degan menggunakan mobil tua. Berbagai rintangan dilalui mereka berdua. Bahkan sang ayah meninggalkan si anak karena kesal dengan kelakuannya. Hingga akhirnya si anak menemukan makna dari sebuah perjalanan jauh.
Analisa :
Score: 6.6
Ranked: #2
Favorites: 75
Kesimpulan : Sebuah film yang cocok di tonton oleh semua anak muda, film yang inspiratif dan membangun semangat untuk menuntut agama serta lebih mencintai orang tua. Selain itu kita juga bisa memaknai kejadian di setiap perjalanan.
- Wild
Sebuah perjalanan Cheryl Strayed meninggalkan kehidupannya di Minneapolis dengan berjalan melalui Pacific Crest Trail sepanjang 1000 mil untuk menemukan jati dirinya dan sebagai penyembuhan diri. Selama perjalanan, menunjukan kehidupan masalalunya ketika di Minneapolis hingga kematian ibunya Bobbi Grey yang menyebabkan dia memulai kehidupan liarnya seperti narkoba, sex bebas dan menyebabkan perceraian dengan suaminya, Paul. Sang mantan suami selalu memberikan surat di setiap pemberhentian Pacific Crest Trail.
Analisa :
Score: 7.2
Ranked: #4
Favorites: 76
Kesimpulan : Sebuah tontonan yang mmengajarkan kita bahwa hidup ini keras, butuh perjuangan, namun dibalik kerasnya kehidupan tuhan tidak akan pernah memberikan cobaan melebihi kemampuan umatnya. Seperti yang dilakukan Cheryl, ia melakukan perjalanan yang jauh dan menemukan berbagai pengalaman yang mengajarkannya untuk menata hidup kembali.
- Diarios de motocicleta (The Motorcycle Diaries)
Sinopsis Singkat
Sebelum Ernesto "Fuser" Guevara lulus dari bangku kuliahnya, ia bersama sahabatnya Alberto Granado, seorang teman nya yang alhi bio kimia melakukan sebuah perjalanan mengelilingi amerika selatan sejauh 14.000 kilometer menaiki sebuah motor tua yang diberi nama La Poderosa ("The Mighty One"). Selama perjalanan mereka menemukan berbagai krisis selatan amerika yang membuat Fuser merasa tergerus hatinya untuk menyatukan amerika selatan dan membantu orang-orang yang kesusahan.
Perjalanan mereka tidak semudah yang direncanakan, dari tenda yang terbawa angin, motor mereka yang mogok, perjalanan ke perbukitan hingga uang mereka yang kehabisan. Hingga pada akhirnya mereka menjadi seorang relawan di suatu daerah di peru yang menyadarkan pemikiran Fuser. Mereka berdua pun akhirnya berpisah di Venezuela, dan Fuser kembali ke kampung halamannya.
Analisa :
Score: 7.8
Ranked: #3
Favorites: 75
Kesimpulan : Inilah yang dinamakan sebuah persahabatan, film ini menceritakan betapa eratnya sebuah hubungan persahabatan dianatara dua lelaki ini. Kehidpuan persahabatan mereka tidak sebahagia seperti di film-film atau sinetron lainnya. Justru di setiap perjalanan mereka selalu bertengkar dan beda pemahaman, justru inilah yang membuat hubungan diantara mereka semakin erat.
- Yama no Susume
Sinopsis Singkat : Yukimura Aoi bertemu dengan teman kecilnya Kuraure Hinata di SMA. Hinata adalah anak dari seorang pecinta alam dan mengajak Aoi untuk melakukan kegiatan outdoor bersamanya. Ia pun bertemu dengan kakak kelasnya, Saitou Kanede yang merupakan seorang pecinta alam disebuah toko outdoor hingga akhirnya mereka berteman. Ketika melakukan sebuah pendakian Aoi dan Hinata bertemu dengan seorang gadis SMP Aoba Kokona. Hingga akhirnya mereka ber empat berteman dan merencanakan berbagai kegiatan pendakian.
Analisa :
Score: 6.85
Ranked: #3
Favorites Rank : 20
Kesimpulan : Film animasi jepang yang dibuat 2 Season ini cocok ditonton untuk semua umur terlebih ditonton untuk para pendaki pemula.
Dengan durasi yang singkat film animasi serial ini mengajarkan kepada kita tentang teknik-teknik dasar mendaki, hal apa saja yang harus kita bawa ketika mendaki, kemudian tips memilih backpack, latihan climbing, mengetahui suhu ketika di gunung dan banyak lagi ilmu yang bisa kita dapat di film ini. Walaupun film animasi yang terkesan ditujukan untuk anak-anak tapi film ini jauh lebih mendidik dan memberikan manfaat.
Dalam film ani masi ini kita benar-benar diajarkan bagaimana caranya mendaki gunung mulai dari 0.
Score: 6.85
Ranked: #3
Favorites Rank : 20
Kesimpulan : Film animasi jepang yang dibuat 2 Season ini cocok ditonton untuk semua umur terlebih ditonton untuk para pendaki pemula.
Dengan durasi yang singkat film animasi serial ini mengajarkan kepada kita tentang teknik-teknik dasar mendaki, hal apa saja yang harus kita bawa ketika mendaki, kemudian tips memilih backpack, latihan climbing, mengetahui suhu ketika di gunung dan banyak lagi ilmu yang bisa kita dapat di film ini. Walaupun film animasi yang terkesan ditujukan untuk anak-anak tapi film ini jauh lebih mendidik dan memberikan manfaat.
Dalam film ani masi ini kita benar-benar diajarkan bagaimana caranya mendaki gunung mulai dari 0.
0 komentar