Meriahnya Indonesia Broadcasting Expo 2014

IBX atau lebih tepatnya Indonesia Broadcasting Expo , digelar kembali tahun ini !!! Yang berbeda kali ini IBX dilaksanakan di Kota Kembang alias Kota Bandung pada 29 - 31 Oktober 2014. Saya baru tau ada IBX itu H-2 . Tidak fikir panjang saya harus datang ke acara itu, soalnya  tahun kemarin gagal.
Akhirnya tanggal 30 Oktober 2014 tepatnya hari Kamis saya berangkat ke Bandung bersama teman saya Nova !!! . IBX Tahun ini dilaksanakan di Area Trans Studio.

Perjalanan dimulai dari Cihaurbeuti, Ciamis pada jam 07:02 Pagi Langsung cus ke Kota Bandung, Sempat dilanda hujan juga tapi tidak berlangsung lama. Hujan berhenti tapi cuaca masih mendung dan berawan.
Setelah melewati malangbong ada insiden. Saya jatuh dari motor !!! Karena terlalu pinggir, akhirnya saya terpental, untungnya ada banyak orang yang menolong. Hal pertama waktu itu yang saya fikirkan adalah keadaan si mpa, karena itu jadi tanggung jawab saya lah ... Untungnya tidak ada yang luka parah, hanya saya ada sedikit lecet pada lutut. Akibat insiden tersebut jas hujan kami bolong dan raincover tas saya juga ikut-ikut bolong gara-gara gesekan dengan aspal jalan.
Ya, memang membuat saya jadi shock, entah apa yang ada di fikiran saya sehingga saya jatuh :( ...

Singkat cerita akhirnya kita tiba di Bandung, istirahat sejenak sekitar jam 09:00 di minimarket daerah cibiru. Kemudian dilanjutkan lagi menuju Trans Studio.
Setibanya di Area Trans Studio saya langsung memberikan barkode yang sudah saya dapatkan dari registrasi di web. Tapi kata panitianya, harus bayar 150 ribu karena semua kegiatannya dipindah ke area Trans Studio. Ya otomatis lah harus bayar kan itu masuk wahana. Kami berdua sempat bingung, dan akhirnya karena saling udunan akhirnya kita putuskan untuk masuk ke Trans Studio Bandung dan mengikuti seminar. Saya dan mpa pun masuk ke area TSB dan masuk ke Trans City Theater .
Seminar pertama dilaksanakan sekitar pukul 10:30-an lebih dengan materi yang diangkat itu Jurnalistik di Media digital dan Local Media versus over the top in Indonesia . Kemudian seminar berakhir pada sekitar jam 13:00. Dan ditengah-tengah seminar yang sedang berlangsung, ada insiden lagi, kunci motor saya hilang Saya cari di tas dan di saku ternyata tidak ada. Seusainya Seminar saya langsung ke Toilet untuk memeriksanya lebih jeli , semua barang saya keluarkan dan memang tidak ada. Setelah dari toilet saya mencoba wahana Sky Pirates, ya keliling-keliling area TSB dengan balon udara. Setelah itu kita makan.

Nah setelah makan kita keluar dari area TSB dan menuju Expo nya IBX. Sempat nyasar kesana kemari akhirnya tiba juga di Lantai 3 TSM. Saya masuk dan memberikan barkode yg telah saya registrasi di web. (Untungnya tidak saya buang)
Saya dan mpa masuk dan melihat stand-stand Job Fair. Ya tujuan utama kita tadinya adalah untuk daftar kerja tapi malah kelupaan dan akhirnya menikmati deh yang ada. Banyak stand-stand dari berbagai Televisi ada MNC Group ( RCTI, Global TV, MNC TV) ada TV ONE, ANTV, Kompas TV, SCTV & Indosiar, RTV, Metro TV, dan juga NET. Selain stand TV ada juga stand KPUD dari Riau dan Jabar ada juga dari KOMINFO. Kebetulan di Mainstage sedang ada acara Meet & Greet bintang India Mahabhrata dan penuhnya itu tak bisa di tandingi. Bahkan ketika sang bintang muncul banyak yang bela-belain naik ke kursi supaya bisa kelihatan jelas idola nya.
Selesai berkeliling di Expo saya Istirahat untuk sholat. Selesai sholat saya langsung mencari Kunci Motor Yang hilang , saat itu sekitar jam 16:00.
Saya pergi ke WC mpa pergi ke perkiran motor, dan akhirnya si kunci ketemu juga , kata petugas Toiletnya disimpan di Informas dan alhamdulillah ada.

Nah setelah kunci ditemukan kita niat balik lagi ke area bermain TSB. Awalnya sempat tidak diizinkan masuk oleh petugas karena katanya khusus CREW kecuali ada crew yang mengizinkan masuk. Akhirnya tidak menunggu lama ada crew Trans cewek yang membantu kita supaya bisa masuk ke area bermain TSB dan akhirnya kami pun diizinkan !!! Kami masuk ke area TSB bukan untuk mengikuti seminar lagi. Tapi, untuk memanjakan diri , memuaskan diri !!! Toh kapan lagi saya ke TSB :D Setelah masuk wahana pertama yang dicoba adalah Trans Car Racing.
Trans Car Racing itu seperti mengendarai mobil asli , ternyata lumayan sulit juga, tapi seru. Selanjutnya mencoba wahana Dragon Riders, wahana yang berputar putar dan dibawa naik turun. Kemudian mpa mencoba wahana Giant Swing, wahana seperti kora-kora diDufan tapi selain diayun-ayun juga di putar-putar lho !!! Kemudian ke Dunia lain, awalnya sih ga jadi karena kaki sudah pegel dan males buat jalan lagi (sebenernya sih gara-gara takut) tapi setelah ada pengujung lain ya jadi ikut-ikutan deh. Pas dicoba eh biasa aja , enggak kaya rumah hantu pada umumnya. Kita cuma dibawa berkeliling dengan kereta melihat-lihat suasana yang mistis. Oh ia kita juga mengunjungi Science ceter dimana merupakan pusat ilmu pengetahuan bidang Biologi, Fisika, Kimia dan Matematika, banyak alat peraganya juga. Dan kita juga ke Trans Broadcast museum, juga ke Arena Si Bolang.
Terus kita juga coba wahana Jelajah, kita naik perahu kaya kayu kemudian dibawa berkeliling dan melunjur di air. Dan terakhir kita coba Super Heroes 4d. Menonton Film bernuansa 4D dengan efek-efek yang seru dan kursi yang di goyang-goyang !!!


Nah itu dia Cerita Liburan dadakan di Trans Studio Bandung !!!! Yah bayar 150.000 juga jadi enggak rugi :D Merasa puas dan yang penting kita sudah pernah coba ke arena bermain Trans Studio Bandung ^_^

Dan ini foto-foto seruya !!!


Seminar Sesi pertama Indonesia Broadcasting Expo 2014


Lokasi Seminar Indonesia Broadcasting Expo 2014


Indonesia Broadcasting Expo 2014


Mau ikutan BD Melody di Booth NET eh ga ditunjuk terus padalah sudah paling depan !!! -___-""


Sedang ada Meet & Greet bersama Bintang MAHABRATA di Indonesia Broadcasting Expo 2014


Nobar PERSIB VS PBR di Booth Kompas TV Indonesia Broadcasting Expo 2014
Ini Waktu kita lagi main-main di area Trans Studio Bandung !!!!












Trans Broadcast Museum


Trans Racing Trans Studio Bandung








Dunia Lain Trans Studio Bandung


Sibolang Trans Stduio Bandung



Related Posts

Previous
Next Post »

1 komentar:

(c)andrianrpratama. Powered by Blogger.